Di tengah pemberlakuan, Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di berbagai daerah karena pandemik Covid-19 nyatanya tidak menghalangi para pengurus HMJ Pendidikan Biologi UIN Alauddin Makassar dalam melaksankan berbagai program kerja yang telah direncanakan. Salah satunya adalah pelaksanaan lomba Gebyar Ramadhan 1441 H yang diselenggarakan tepat di momentum Bulan Suci Ramadhan.
Mengangkat tema, “Ramadhan Produktif, Walaupun di Rumah Aja” diharapkan kegiatan ini dapat mewadahi kreatifitas kaum milenial untuk tetap produktif walaupun dari rumah.
“Dengan adanya lomba Gebyar Ramadhan, diharapkan bisa menjadi wadah untuk menuangkan kreatifitas teman-teman serta membuktikan bahwa kaum milenial yang katanya suka rebahan tetap mampu membuat perubahan dengan memanfaatkan waktu di rumah aja untuk tetap produktif. Covid 19 bukan menjadi alasan untuk tidak berprestasi karena itu tetap berkarya walau di rumah aja. Kata, Asniati Jabbar selaku Ketua Umum HMJ Pendidikan Biologi UINAM Periode 2020.
Kegiatan ini dilaksanakan berbasis online mulai dari pendaftaran, pengiriman berkas, seleksi , hingga pengumuman juara. Sebanyak tiga cabang kegiatan yang diperlombaka adalah Fotografi, Kisah Inspiratif dan Kaligrafi. Terhitung sejak tanggal 20 Mei 2020 Sebanyak 34 orang peserta dari kalangan pelajar, mahasiswa dan umum di berbagai daerah di Indonesia turut mengirikan karya-karyanya.
Adapun para Pemenang lomba untuk tiap cabangnya adalah :
Lomba Kaligrafi:
· Juara 1 : Khomarul Huda (Umum)
· Juara 2 : Risa Raudlatul Jannah (IAIN Kudus)
· Juara 3 : Muhammad Thaha (Universitas Muhammadiyah Banjarmasin)
Kisah Inspiratif:
· Juara 1 : Sayyid Maulana Al Mahdali (UIN Alauddin Makassar)
· Juara 2 : Ari Sihaul Fudhula’i (Universitas Negeri Malang)
· Juara 3 : Ni Komang Aprilia Enisari (Universitas Pendidikan Ganesha)
Lomba Fotografi:
· Juara 1 : Rausan Fikri Priyana Putra (Umum)
· Juara 2 : Hersan Bayu Kurnia (Universitas Riau)
· Juara 3 : Anisah Tsani Rosyida (SMAIT Assyifa Boarding School Jalancagak)
Seluruh karya peserta dikirimkan melalui Email, dan dipublikasikan pada akun Instagram HMJ Pendidikan Biologi UIN Alauddin Makassar . (@hmjpend.biologiftk_uinam)
***
Penulis : Muh. Agung Givari