Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Pendidikan Biologi UIN Alauddin Makassar menggelar Rapat Kerja (Raker) pada tanggal 25-26 Februari 2025 di Rumah Adat Soppeng II, Benteng Somba Opu, Kecamatan Barombong, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Kegiatan ini bertujuan untuk merancang program kerja yang efektif serta meningkatkan kualitas pengurus dengan mengusung tema "Membangun Kepemimpinan yang Bertanggung Jawab serta Menciptakan Solidaritas Demi Terciptanya Pengurus yang Berkualitas."
Raker secara resmi dibuka oleh Sekretaris Jurusan Pendidikan Biologi, Ibunda Ainul Uyuni Taufiq, S.P., S.Pd., M.Pd. Acara dibuka di LT Barat FTK. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya kolaborasi antara HMJ Pendidikan Biologi dan Jurusan Pendidikan Biologi itu sendiri. Selain itu, ia juga menyoroti pentingnya tanggung jawab kolektif di antara pengurus. "Saya berharap setiap pengurus tidak hanya fokus pada bidang masing-masing, tetapi juga berkolaborasi dalam menyelesaikan program kerja di bidang lain untuk menciptakan sinergi yang baik dalam organisasi dan selalu sejalan dengan visi misi jurusan," ujarnya.
Acara ini dihadiri oleh para pengurus HMJ Pendidikan Biologi, dewan senior HMJ Pendidikan Biologi, para demisioner pengurus HMJ Pendidikan Biologi, serta Dewan Pengawas Fakultas, yakni Senat Mahasiswa (SEMA). Kehadiran berbagai pihak ini menunjukkan dukungan penuh terhadap keberlangsungan organisasi dalam menciptakan kepengurusan yang lebih solid dan berkualitas.
Selain membahas rancangan program kerja, Raker juga mencakup sesi upgrading yang bertujuan untuk memperkuat keterampilan manajerial dan komunikasi antaranggota. Sesi ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas dan profesionalisme para pengurus dalam menjalankan tugas organisasi selama satu periode kepengurusan ke depan. Kegiatan upgrading yang berfokus pada materi kepemimpinan yang dibawakan oleh Kakanda Robyansyah dan materi Kesekretariatan dibawakan oleh Kakanda Sri Riska Ramadani yang merupakan alumni mahasiswa Pendidikan Biologi angkatan 2020.
Dengan adanya Raker ini, HMJ Pendidikan Biologi diharapkan dapat lebih matang dalam menjalankan program kerja yang telah dirancang dan semakin mempererat solidaritas antaranggota guna mencapai tujuan bersama.
Oleh: Ummul Hasanah