BIO Online - IKAHIMBI (Ikatan Himpunan Mahasiswa Biologi Indonesia) Mengadakan pertemuan terkait lokakarya pengkaderan dengan tema‘Youth Greeneration Week 2011 (14/05/2011). Kegiatan Ini di hadiri oleh himpunan-himpunan yang ada di Indonesia diantaranya Sumatra, Lombok, Sulawesi, Kalimantan,Maluku, dan jawa sendiri sebagai tuan rumah kegiatan di malang.
Pada kegiatan yang berlangsung selama 1 minggu ini Wakil dari Jurusan Pend. Biologi Fakultas tarbiyah dan keguruan (FTK) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar yaitu Musyakkir, Aswar dwi sakti, dan Muh. Arfah Saputra. Ini terdapat 3 yaitu seminar, kunjungan ke kampus di malang diantaranya Universitas Negeri Malang, Univ. Brawijaya, Univ. Maulana Malik Ibrahim malang, Univ.Muhammadiyah malang, Univ. lain yang tidak terdeteksi.serta kunjungan ke cangar sebagai tempat wisata di malang. Yang sangat indah. Kegiatan ini juga memberikan wawasan kepada kita tentang penghijauan dan dampak pencemaran yang terjadi pada aliran danau brantas di malang.
Hal yang sangat menarik pada kegiatan ini karena kita bisa memperluas jaringan dan bercengkerama dengan himpunan lain bertukar pendapat dan pikiran.tentang himpunan ke depannya. Menurut Sekjen IKAHIMBI kegiatan ini diarahkan mampu membuat suatu terobosan baru tentang dunia global dimana himpunan-himpunan yang ada mampu bersaing dengan himpunan lain, serta mampu melengkapi satu sama lain , dapat saling mengenal, serta membuat suatu terobosan untuk biologi ke depannya.