Siswa-siswi SMP Negeri 3 Sinjai Barat mengikuti praktikum cek golongan darah yang dilaksanakan oleh mahasiswa jurusan Pendidikan Biologi UIN Alauddin Makassar. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman praktis kepada siswa mengenai pentingnya mengetahui golongan darah, serta memperkenalkan teknik sederhana untuk melakukan tes tersebut.
Dalam praktikum ini, para siswa dibimbing secara langsung oleh mahasiswa untuk melakukan pengecekan golongan darah mereka. “Praktikum ini tidak hanya memperkenalkan konsep biologi yang penting, tetapi juga memberi pengalaman langsung yang berguna bagi siswa,” ujar salah satu mahasiswa pendamping.
Praktikum berlangsung dengan lancar dan penuh semangat. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan minat siswa terhadap ilmu biologi serta memberikan wawasan mengenai kesehatan pribadi.
Oleh: Ummul Hasanah