Mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar Mengadakan Kuliah Lapangan dengan Tema "Ekoliterasi Masyarakat Adat Amma Toa Kajang" Kabupaten Bulukumba.

  • 30 Juni 2024
  • 10:08 WITA
  • Ummul Hasanah
  • Berita

Mahasiswa Pendidikan Biologi Angkatan 2022 (GI22ARD), Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar melakukan Project Ekologi Tumbuhan di Hutan Adat Ammatoa Kajang pada hari Minggu tanggal 30 Juni 2024. Project ini merupakan implementasi dari mata kuliah Ekologi Tumbuhan dengan tema “Mengenali adat dan pengelolaan Hutan Kawasan Suku Kajang melalui EKOLITERASI Mahasiswa Pendidikan Biologi (GI22ARD)”.

Tujuan Utama Project ini yaitu memberikan pemahaman mendalam kepada mahasiswa tentang cara pelestarian hutan Adat Ammatoa Kajang.




Dalam project Ekoliterasi ini, para mahasiswa memiliki kesempatan yang langka untuk bertemu langsung dengan Ammatoa (pemangku adat setempat) yang dikenal sebagai penjaga tradisi dan budaya Kajang. Interaksi ini berlangsung interaktif dan penuh tawa. Ammatoa berbagi tentang budaya, adat istiadat, cara melestarikan hutan, dan tentang hutan didapatkan dari pasang ri kajang (pesan-pesan dari kajang). Ammatoa dibantu oleh pemangku adat yaitu Galla Puto yang tugas utamanya menjaga hutan.

Selain itu, para mahasiswa juga mendapat kesempatan untuk belajar dan mengamati secara langsung kehidupan masyarakat Kajang. mereka mempelajari bagaimana masyarakat Kajang menjaga keseimbangan dengan alam dan tetap  mempertahankan nilai-nilai tradisional di tengah arus modernisasi yang dirasakan diluar daerah kajang.




Masyarakat Kajang sangat menyambut dengan positif kegiatan ini yang mereka lihat sebagai peluang untuk membagikan dan mempertahankan identitas budaya mereka kepada generasi-generasi muda.

Kegiatan ini tentunya sangat memberikan pengalaman bagi setiap mahasiswa, tidak hanya memperkaya wawasan tentang pelestarian hutan, tetapi juga menambah kepekaan dan apresiasi mereka terhadap keberagaman budaya yang ada di kajang. 


Penulis: Danu Darmawan