Rapat Perdana Gugus Penjamin Mutu Prodi Pendidikan Biologi Periode 2024

  • 19 Januari 2024
  • 08:36 WITA
  • Ummul Hasanah
  • Berita

Gugus Penjamin Mutu (GPM) Program Studi Pendidikan Biologi Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar mengadakan rapat perdana periode 2024 pada tanggal 19 Januari 2024. Rapat ini diadakan sehubungan dengan perubahan susunan tim GPM Prodi Pendidikan Biologi.

Pada periode sebelumnya, susunan tim GPM terdiri dari Pak Syamsul sebagai ketua dan tiga anggota yaitu Ibu Syahriani, Ibu Wiwin Pramita Arif, dan Ibu Ummul Hasanah. Namun, untuk periode ini, terjadi perubahan karena Ibu Syahriani telah menjabat sebagai Ketua Prodi Pendidikan Biologi dan Ibu Wiwin harus melanjutkan studi S3-nya. Sebagai penggantinya, Ibu Andi Tenri Ola dan Pak Zulkarnaim telah ditunjuk untuk mengisi kekosongan anggota GPM Pendidikan Biologi.

Dalam rapat perdana ini, Ibu Syahriani selaku Ketua Prodi mengingatkan kembali bahwa Prodi Pendidikan Biologi akan menghadapi proses akreditasi pada tahun ini. Oleh karena itu, sebagai pimpinan prodi dan tim GPM, perlu mengencangkan sabuknya untuk mengevaluasi hal-hal yang perlu ditingkatkan guna menunjang borang akreditasi PBIO menuju tingkat yang lebih unggul.

Rapat perdana ini diharapkan dapat menjadi langkah awal yang baik dalam mempersiapkan Prodi Pendidikan Biologi untuk menghadapi tantangan dan meningkatkan kualitasnya.

Penulis: Ummul Hasanah