Pada tanggal 29 Oktober 2023, para dosen Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, termasuk dosen dari Prodi Pendidikan Biologi berkumpul dalam sebuah workshop penulisan artikel ilmiah di LT Barat FTK. Workshop ini diadakan untuk memberikan panduan dan wawasan mendalam tentang penulisan artikel ilmiah yang dapat diterbitkan di jurnal terindeks Scopus. Acara tersebut dihadiri oleh Prof. Dr. Luis Miguel Cardoso, Adjunct Professor di Department of Language and Communication Sciences, Instituto Politecnico de Portalegre, Portugal.
Dengan pengalaman luasnya di bidang penelitian dan publikasi ilmiah, Prof. Dr. Luis Miguel Cardoso menjadi narasumber utama yang memberikan pemahaman mendalam tentang kriteria dan proses penulisan artikel ilmiah yang berkualitas. Partisipan workshop mendapatkan kesempatan langka untuk berinteraksi langsung dengan beliau.
Prof. Dr. Luis Miguel Cardoso membahas berbagai aspek penting dalam penulisan artikel ilmiah, termasuk struktur artikel, pemilihan jurnal yang tepat, strategi penelitian yang efektif, dan teknik penulisan yang dapat meningkatkan visibilitas penelitian. Peserta workshop sangat antusias mengajukan pertanyaan dan mendapatkan masukan langsung dari Prof. Dr. Luis Miguel Cardoso.
Melalui kegiatan ini diharapkan akademisi FTK mampu meningkatkan kualitasnya, terutama dalam publikasi ilmiah internasional.
Penulis: Ummul Hasanah